Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 di Stadion Olimpico Roma, Minggu (10/5). Kemengan ini disambut meriah seluruh komponen Inter, mulai dari pemain, pelatih, staf, dan tentunya para suporter.
Meski memetik poin penuh di markas Lazio, pelatih Roberto Mancini menilai anak asuhnya belum tampil maksimal. Mauro Icardi dkk. banyak membuang peluang, termasuk kegagal Icardi dalam mengeksekusi penalti.
"Pertandingan ini sangat menghibur. Para pemain Inter menunjukkan kualitas mereka. Mereka juga mampu memainkan bola dengan tempo yang sangat cepat. Kami lebih baik dibanding saat bertemu Udinese," kata Mancini.
Pada kesempatan yang sama, Mancini juga mengomentari masa depan kiper Inter, Samir Handanovic. Kontrak Handanovic akan berakhir pada Juni 2016, tapi kiper Slovenia itu berharap bisa bermain di Liga Champion.
"Saya paham betul seperti apa perasaan Handa. Dia ingin bermain di Liga Champion, tapi saya tidak bisa memberikan jaminan. Kami sedang bernegosiasi, semoga bisa mendapatkan keputusan yang baik dalam beberapa pekan," ujar Mancini.
"Saya menilai Handa adalah salah satu kiper terbaik di Eropa saat ini. Dia juga melakukan banyak penyelamatan penting di laga ini. Kita lihat nanti apakah kami bisa mempertahankannya atau tidak," lanjut sang pelatih.