Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 yang berhasil diraih Parma di pekan ke-32 Serie A atas Palermo pada Minggu (26/4) membuat pelatih Roberto Donadoni merasa bangga. Penampilan para pemain Gialloblu sangat baik, meskipun klub tengah berada di dalam kesulitan besar dan gaji mereka belum dibayar sejak Juli 2014.
Parma yang saat ini tengah berjuang untuk menghindari degradasi dan juga kebangkrutan, berhasil tetap tampil baik. Gol penalti dari Alberto Nocerino di menit ke-22 berhasil memperpanjang nafas Gialloblu di Serie A.
"Kami berada di dasar klasemen, tapi saya harus mengatakan bahwa para pemain ini selalu menunjukkan apa yang telah mereka tujukkan untuk musim ini," kara Donadoni kepada Rai Sport.
"Saya bangga. Kami berhasil mengalahkan tim yang bagus dengan pemain hebat yang telah menjadi incaran klub-klub besar."
"Kami akan menikmati kemenangan ini, tapi kami tidak akan berpuas diri. Kami ingin meningkatkan posisi kami di klasemen dan menghormati seragam dan fan kami."
Parma saat ini tertinggal masih tertinggal 15 poin dari klub yang berada satu strip di atas zona degradasi, Atalanta. Satu kekalahan lagi dari sisa enam pertandingan akan membuat mereka dipastikan terdegradasi ke Serie B.