Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane Siap Akhiri Puasa Top Skor dari Inggris

By Tulus Muliawan - Kamis, 23 April 2015 | 19:35 WIB
Kevin Phillips, bomber Inggris terakhir yang memenangi Sepatu Emas Premier League. (Tony O''Brien/Getty Images)

Penampilan menawan yang ditunjukkan Harry Kane bersama Tottenham Hotspur musim ini terus mengundang perhatian. Di usia yang baru 21 tahun, pemuda London itu menjelma menjadi bomber menakutkan.

Selain dibanjiri pujian dari rekan setim dan para penggemar karena performa gemilangnya, Kane juga mendapat suntikan motivasi dari banyak pegiat sepak bola Inggris. Salah satu dukungan itu datang dari eks bomber Inggris, Kevin Phillips.

Phillips menjadi penyerang Inggris terakhir yang mampu menyabet Sepatu Emas Premier League pada musim 1999/00. Ketika itu, Phillips sukses mencetak 30 gol dalam semusim bersama Sunderland.

Sejak saat itu, tidak ada lagi penyerang Inggris yang bersinar di kampung halaman. Gelar Sepatu Emas Premier League selalu menjadi milik para pemain asing. Namun, kini Kane berpeluang meraihnya.

Hingga pekan ke-33, Kane sudah mencetak 20 gol di Premier League bersama bomber Manchester City, Sergio Aguero. Ia berpeluang besar menambah torehan golnya karena masih memiliki lima laga tersisa.