Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andersson: Kiper, Kit Man, Pelatih Kiper, Kiper

By Aning Jati - Minggu, 5 April 2015 | 18:50 WIB
Daniel Andersson, dari kit man kembali ke lapangan hijau lagi. (Allsvenskan)

Siapa bilang usia bisa membatasi seseorang bermain bola? Bila melihat sosok Daniel Andersson, setidaknya akan terlihat bila usia tua untuk ukuran pesepak bola profesional, bukanlah hambatan untuk tetap berkarier di lapangan hijau dan bahkan berada di tim utama.

Andersson, yang berada di klub Helsingborgs IF sejak 2011, lahir pada 18 Desember 1972, sehingga usianya sekarang sudah 42 tahun.

Helsingborgs IF tercatat sebagai salah satu kontestan liga teratas di Swedia, Allsvenskan.

Andersson, yang berposisi sebagai penjaga gawang dan tercatat pernah sekali bermain untuk timnas Swedia pada 2001, merupakan sosok mulititalenta karena kepiwaiannya tak hanya memblok tendangan dan menyelamatkan gawang.

Sebelum kembali aktif bermain, Andersson menghabiskan waktunya selama beberapa tahun terakhir sebagai kit man di Helsingborg IF. Setelah itu ia mendapat "promosi" dengan menjabat sebagai pelatih kiper.

Di bawah pelatih kepala Henrik Larsson, mantan penggawa Celtic dan Barcelona itu, Andersson kini kembali ke lapangan hijau dengan status sebagai kiper aktif.

Tak pelak, kemunculannya kembali ke lapangan hijau sebagai pemain aktif langsung jadi buah bibir. Apalagi, penampilan perdananya di bawah mistar Helsingborg saat menjalani laga pertama Allsvenskan musim ini kontra Kalmar (4/4), cukup meyakinkan. Andersson mampu menjaga gawangnya bersih dari kebobolan. Skuat Larsson bermain imbang tanpa gol melawan Kalmar.

"Rasanya benar-benar luar biasa dan tak terbayangkan. Bermula dari kit man, jadi pelatih kiper, kemudian bisa bermain lagi," kata Andersson di C More seperti dikutip di SBS.

Larsson ikut memuji kipernya, yang hanya berselih setahun lebih muda darinya itu.

"Anda semua harus terkesan. Dia hampir berusia 43 tahun dan tak membuat satu kesalahan pun di pertandingan kontra Kalmar. Saya ikut senang memiliki Daniel Andersson yang multitalenta di klub ini," ujar sang pelatih.