Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tiket pertama final tunggal putra Australia Terbuka 2015 jatuh ke tangan Andy Murray. Petenis asal Britania Raya itu melaju ke partai puncak usai menuntaskan perlawanan wakil Republik Ceska, Tomas Berdych.
Bertanding di Rod Laver Arena, Kamis (29/1), Murray mendapat perlawanan ketat di awal laga. Meski demikian, ia akhirnya tetap mampu menyudahi pertarungan dengan skor 6-7(6), 6-0, 6-3, dan 7-5.
Duel sengit terlihat di set pertama. Kekuatan kedua petenis berimbang sehingga tie-break menjadi penentu. Berdych mampu memenangi set ini dalam tempo 76 menit.
Murray langsung membalas. Di set kedua, ia tampil sangat dominan dan mengalahkan Berdych hanya dalam waktu 30 menit.
Meski sedikit kerepotan, Murray tetap mempertahankan dominasi atas Berdych. Unggulan keenam itu mematahkan servis Berdych pada gim keempat untuk merebut set ketiga dengan 6-3.
Duel di set keempat tak jauh berbeda. Ketika unggul 40-0 di gim ke-12, Murray membuat ace yang meloloskan dirinya ke partai puncak Australia Terbuka.
Di final, Murray akan menghadapi pemenang pertandingan Novak Djokovic versus Stanislas Wawrinka.