Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lewat lima gol yang dicetak ke gawang Granada, Ronaldo ingin membuktikan bahwa ia telah kembali pada penampilan terbaik. CR7 juga menjadi top skor La Liga dengan 36 gol, melewati Messi yang baru membuat 32 gol.
Selain itu, gol kelima Ronaldo ke gawang Granada menjadi gol ke-300 bersama El Real. Catatan gol ini membuat Ronaldo semakin dekat dengan torehan dua legenda Madrid, Alfredo di Stefano (308) dan Raul Gonzales (323).
Selama mengabdi di Santiago Bernabeu, Ronaldo sudah mencetak 214 gol di La Liga. Selain itu, CR7 membuat 60 gol di Liga Champion, 21 gol di Copa del Rey, 3 gol di Piala Super Spanyol, dan 2 gol di Piala Super Eropa.
Untuk ukuran top skor sepanjang masa La Liga, Ronaldo menempati posisi delapan. Posisi teratas diduduki Lionel Messi dengan 275 gol, diikuti Telmo Zarra (251), dan Hugo Sanchez (234).
Di atas Ronaldo juga ada Raul (228), Di Stefano (227), Cesar Rodriguez (223), dan Quini (219).