Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0, Sabtu (28/3) dini hari WIB. Kemenangan Inggris diwarnai gol debut penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Pesta gol Inggris dibuka oleh Wayne Rooney pada menit ketujuh. Gol Rooney lahir dengan sebuah sundulan dari depan gawang Lithuania usai memanfaatkan bola liar buangan Gierdrius Arlauskis.
Inggris baru menambah gol saat babak pertama akan berakhir. Gol kedua Inggris dicetak oleh penyerang muda Arsenal, Danny Welbeck dengan sepakan kaki kiri pada menit 45.
Inggris tak mengendurkan serangan di babak kedua. Meski penguasaan bola sama kuat 50 persen berbandung 50, tim Tiga Singa kembali menjauh berkat gol Raheem Sterling pada menit ke-58.
Unggul jauh, pelatih Roy Hodgson memasukkan Harry Kane sebagai pengganti Rooney. Hasilnya berbuah manis. Kane langsung membayar kepercayaan pelatih dengan sebuah gol pada menit 73.
Hingga aga berakhir, skor 4-0 untuk kemenangan Inggris tak berubah. Kemenangan ini membuat Inggris semakin kokoh di puncak klasemen grup E dengan nilai 15 dari lima laga yang dijalani.
Susunan Pemain:
Inggris: Hart, Clyne, Cahill, Jones, Baines, Henderson (Barkley 71), Carrick, Delph, Sterling, Rooney (Kane 72), Welbeck (Walcott 77)
Lithuania: Arlauskis, Freidgeimas, Zaliukas, Kijanskas, Andriuskevicius (Slavickas 83), Chvedukas, Mikuckis (Stankevicius 66), Zulpa, Mikoliunas (Kazlauskas 88), Cernych, Matulevicius
Hasil lain di grup E:
Slovenia 6 - 0 San Marino
Swiss 3 - 0 Estonia
Klasemen grup E:
Pos Tim/Poin
1 Inggris (15)
2 Slovenia (9)
3 Swiss (9)
4 Lithuania (6)
5 Estonia (4)
6 San Marino (1)