Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roma Hadapi Persaingan Sengit untuk Miliki Ayew

By Verdi Hendrawan - Kamis, 12 Maret 2015 | 15:43 WIB
Andre Ayew (NICOLAS TUCAT/GETTY IMAGES)

AS Roma kini dikabarkan ikut dalam perburuan penyerang serba bisa Olympique Marseille, Andre Ayew. Namun, untuk memiliki pemain asal Ghana itu, Giallorossi harus menghadapi persaingan sengit.

Ketertarikan banyak klub ini dikarenakan status kontrak Andre Ayew bersama Marseille. Pemain berusia 25 tahun itu akan segera mengakhiri kontraknya pada Juni 2015 dan tidak akan memperpanjangnya lagi.

Hal ini membuat semua klub yang memiliki minat kepadanya bisa mendapatkannya secara gratis pada akhir musim 2014/15. Namun, kesepakatan kontrak dengan sang pemain bisa didapat sejak Januari 2015.

Roma yang kini memiliki niat kepada Ayew harus bisa menyodorkan tawaran yang lebih menggiurkan dibanding klub lain. Giallorossi dikabarkan memiliki banyak pesaing yang kebanyakan berasal dari Premier League dan Bundesliga, seperti Newcastle United, Wolfsburg, dan beberapa klub lainnya.

Menurut Le10Sport, Roma bersedia memberikan penawaran kepada Ayew kontrak berdurasi empat tahun, meskipun rincian tentang gajinya belum diketahui. Sedangkan Newcastle dan Wolfsburg diyakini telah memberikan penawaran sebesar dua juta euro per musim.

Ayew merupakan tipikal striker yang sangat dibutuhkan, jika melihat gaya bermain AS Roma. Kekuatan pada sektor penyerang sayap sangat dominan, dan posisi tersebut merupakan favorit Ayew.