Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Istilah oriundo tak bisa dilepaskan dari sejarah sepak bola Italia. Belakangan istilah tersebut mencuat lagi sebagai bahan perdebatan.
Kata oriundo mengacu kepada pesepak bola asing yang memiliki garis keturunan Italia. Karena mewarisi darah keturunan itu, mereka berhak membela timnas Italia. Pelatih Italia, Antonio Conte, dalam sorotan karena memanggil Franco Vazquez (Argentina) dan Citadin Eder (Brasil) sebagai oriundo untuk menghadapi Bulgaria (28/3) dan Inggris (31/3).
Tindakan itu dikritik karena tidak mencerminkan kepercayaan sang pelatih terhadap produk asli dalam negeri. “Timnas Italia harus terdiri atas pemain Italia yang lahir di sini. Mereka yang tidak lahir di Italia, tapi punya garis keturunan jauh seharusnya tidak dipanggil,” ujar pelatih Inter, Roberto Mancini.
Di luar oriundo, media Italia menelurkan istilah Nuovi Italiani atau “orang Italia baru” buat Mario Balotelli (keturunan Ghana), Stefano Okaka (Nigeria), dan Angelo Ogbonna (Nigeria). Mereka sedikit berbeda dari para oriundo. Tiga orang itu lahir dari pasangan orang tua non-Italia, tetapi lahir dan tumbuh di Negeri Piza hingga mendapatkan status kewarganegaraan Italia.