Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
klub dari berbagai divisi yang memiliki hak dan 33 asosiasi provinsi yang ada, kini baru terbentuk tiga asosiasi perwakilan, seperti asosiasi futsal, asosiasi pemain, dan asosiasi pelatih.
Sementara dua anggota PSSI lain, yang berasal dari wasit dan sepak bola wanita seperti yang diamanatkan pasal 12 Statuta PSSI, hingga kini belum terbentuk.
Para wasit sepertinya enggan untuk membentuk asosiasi meski mantan wasit FIFA, Jimmy Napitupulu, dan mantan wasit terbaik, Purwanto, pernah diberi wewenang oleh Komek PSSI untuk mendirikan asosiasi wasit.
“Kami ingin menjadi pihak yang netral dan tidak bergabung dalam asosiasi tertentu serta berada di bawah PSSI,” ujar Jimmy beberapa waktu lalu.
Sementara untuk asosiasi sepak bola wanita, hingga kini memang sulit untuk terwujud karena minimnya jumlah klub serta pesepak bola wanita yang ada di Indonesia.