Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil imbang yang didapat Real Madrid kala berjumpa Villareal membuat persaingan di papan atas La Liga semakin sengit. Madrid dan Barcelona kini hanya terpaut dua poin.
Keadaan ini membuat duel El Clasico yang digelar 23 Maret akan semakin menarik. Bisa jadi, duel panas antara duo Spanyol ini akan menjadi penentu siapa peraih gelar juara La Liga 2014/15.
Dalam sebuah sesi wawancara di Spanyol, Sergio Busquets menyebut bahwa timnya harus memaksimalkan segala kesempatan yang ada untuk memetik poin sebanyak-banyaknya. Terlebih lagi, saat Madrid tersandung.
"Yang kami harapkan saat ini adalah memetik kemenangan atas Granada. Apalagi kami dalam kondisi yang kurang menguntungkan beberapa waktu belakangan ini," tutur Busquets.
Saat disinggung mengenai laga El Clasico, Busquets enggan berkomentar banyak. Ia tidak ingin buru-buru membicarakan laga tersebut karena masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan.
"Soal El Clasico, masih ada banyak pertandingan yang harus dilewati sebelum laga itu. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi nanti, yang jelas ada banyak hal yang saling berpengaruh," ujar gelandang Spanyol itu.