Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
21.
Tak heran jika gelandang asal Jatinangor Sumedang langsung akrab dengan rekan setimnya, terutama M. Agung Pribadi, rekan seangakatannya ketika meniti karier di tim kelompok umur Persib.
"Saya bergabung dengan Persib musim ini salah satunya karena ajakan teman-teman yang berharap pemain asal Bandung kumpul lagi di Persib," kata pemain yang biasa disapa Dado ini.
Ia mengaku sebetulnya musim lalu sudah diajak untuk bergabung dengan Persib. Namun, saat itu menolak karena merasa belum siap membela tim yang dikenal memiliki banyak pendukung fanatik ini.
Sekarang setelah menimba pengalaman di tiga klub besar seperti Pelita Jaya, Arema, dan terakhir Persebaya, Dado baru berani pulang kampung untuk membela Maung Bandung.
"Saya senang bisa kembali ke Persib dan akan berusaha keras memberikan yang terbaik buat tim ini.Apalagi musim depan tantangannya lebih berat karena harus mempertahankan gelar juara dan bertanding di kompetisi Asia," tuturnya.