Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta kini mulai agresif memburu pemain demi meraih gelar juara Liga Super Indonesia musim 2015. Hal tersebut merupakan target utama klub berjuluk Macan Kemayoran itu.
Setelah resmi menunjuk Rahmad Darmawan sebagai pelatih, pada pekan ini Persija resmi mengontrak empat pemain sekaligus. Mereka adalah M. Ilham, Rendy Irwan Saputra, Syaiful Indra Cahya, dan Vava Mario Yagalo.
Dari empat pemain baru tersebut, nama M. Ilham sudah tidak asing lagi bagi Persija. Kehadiran gelandang sayap yang pernah menjadi pujaan The Jakmania ini diharapkan mampu menghidupkan daya dobrak Macan Kemayoran. M. Ilham dikontrak dengan durasi satu tahun.
Berikutnya Rendy Irwan Saputra, yang dikenal sebagai gelandang enerjik yang dibutuhkan sebagai penyeimbang lini tengah Persija. Rendy Irwan Saputra juga dikontrak Macan Kemayoran selama satu tahun.
Syaiful Indra Cahya yang merupakan bek kanan muda potensial dan memiliki spesialisasi tendangan jarak jauh itu juga datangkan Persija dengan durasi kontrak satu tahun. Syaiful diproyeksikan menjadi pelapis sang Ikon tim, Ismed Sofyan.
Sedangkan yang terakhir, Vava Mario Yagalo, bek muda berbakat kelahiran berusia 21 tahun yang musim lalu memperkuat Persebaya Surabaya, di kontrak dua tahun oleh Persija.
Wakil President Persija, Asher Siregar, menyatakan bahwa kehadiran empat pemain baru di Macan Kemayoran ini adalah awal dari kebangkitan Persija Jakarta.
“Ya, dengan telah sepakatnya Persija bersama empat pemain baru ini adalah bukti keseriusan Persija untuk mengembalikan kejayaan yang pernah kita raih. Doakan saja dalam beberapa hari kedepan squat kami sudah dapat terkumpul semua dan Persija dapat memulai latihan perdana sebagai persiapan menuju ISL musim depan." kata Asher.