Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Satria Muda Britama harus bekerja keras untuk memetik kemenangan kedua pada Seri VI IndiHome NBL Indonesia di Solo. Menghadapi JNE BSC Bandung Utama, mereka dipaksa menyelesaikan laga lewat overtime atau perpanjangan waktu.
Dalam duel di Sritex Arena, Solo, Kamis (26/2), Satria Muda mengalahkan Bandung Utama, 73-68. Kemenangan itu bukanlah kemenangan mudah bagi Satria Muda bila dibandingkan kemenangan atas NSH GMC GSBC Jakarta sehari sebelumnya. Saat itu, Satria Muda menang dengan skor 89-55.
Satria Muda sudah menghadapi kesulitan sejak kuarter pertama. Meski demikian, mereka masih bisa menang 16-11.
Bandung Utama tak menyerah begitu saja. Di kuarter kedua, mereka saling menyusul dalam perolehan poin. Namun, Satria Muda masih bisa unggul 31-28. Hanya, tim asuhan Cokorda Raka Satrya Wibawa ini memang harus waspada.
Terbukti, Bandung Utama mampu bangkit dan sempat mengejar perolehan poin Satria Muda. Namun, Rony Gunawan yang tampil menawan mengantarkan Satria Muda menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 51-45.
Bandung Utama masih memberikan perlawanan sengit di kuarter keempat. Saat laga akan berakhir, Luke Martinus menyelamatkan Bandung Utama dengan tembakannya yang memaksakan laga diselesaikan lewat overtime.
Di babak tambahan, Satria Muda menguasai jalannya laga. Mereka bisa meraih tujuh poin. Sedangkan Bandung Utama hanya meraih dua poin.
"Terus terang, saya kurang puas dengan permainan tim. Pertahanan kami sangat buruk. Pemain seperti bermain sendiri-sendiri," kata Wiwin, sapaan pelatih Satria Muda.
"Saat overtime, saya meminta anak-anak untuk memperkuat pertahanan. Jangan sampai kejadian di kuarter awal terulang. Instruksi ini bisa dijalankan," jelasnya.