Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
bek musuh.
Pemain Cili itu berkontribusi terhadap 10 dari total 19 gol yang diciptakan The Gunners di EPL musim ini. Alexis telah membuat delapan gol plus sepasang assist.
Penampilan ciamik Alexis membuat Arsenal seperti tak terlalu merasakan efek ketidakhadiran Mesut Oezil yang menepi sejak pertengahan Oktober silam akibat cedera lutut.
Wenger tentu berharap mesin gol Alexis tak macet saat Arsenal berjumpa Manchester United di Emirates, Sabtu (22/11). Alexis menyambut laga sengit kontra United dengan bekal terbaik. Pemain beralias El Nino Maravilla (Si Bocah Ajaib) itu selalu masuk papan skor dalam enam laga terakhir bersama klub maupun timnas!
Sunderland (2-0), Burnley (3-0), Anderlecht (3-3), Swansea (1-2), Venezuela (5-0), dan Uruguay (1-2) berturut-turut menjadi korban ketajaman Alexis. Sebelumnya, Alexis tak pernah mampu mencetak gol dalam enam partai beruntun. Torehan terbaiknya adalah mencetak gol dalam tiga laga berurutan. Ketika masih berkostum Barcelona, Alexis pernah tiga kali melakukannya.
Akankah Man. United bakal menjadi korban ketujuh Alexis?