Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
tim sesama Divisi Utama, Persip Pekalongan dan Persibas Banyumas.
Rencananya, PSIM menghadapi Persip lebih dulu. Laga digelar di Pekalongan, Sabtu (21/2). Hanya berselang dua hari atau Senin (23/2), mereka melawan Persibas.
Pelatih Seto Nurdiantara memilih beruji coba di luar kandang karena ingin mengasah mental pemain. Seto berharap pemain bisa merasakan atmosfer kompetisi saat bermain di kandang lawan.
'Saya ingin mengasah mental pemain di pertandingan tandang. Itulah mengapa penting sekali bagi kami beruji coba di luar kandang," kata Seto.
Selain mengasah mental pemain, Seto juga ingin menguji kerangka tim inti PSIM. Menurutnya gambaran tim utama sudah ada. Hanya, eks pemain PSIM itu ingin makin mematangkannya.
"Dalam uji coba ini, saya sudah mengarah pada kerangka tim utama. Tapi, yang jelas semua pemain punya peluang untuk masuk starting eleven. Mereka yang menunjukkan kemampuan terbaik yang menjadi pilihan pertama," ujarnya.
Pada Selasa (17/2), PSIM sempat beruji coba melawan Prasojo Selection, tim lokal dari Gunungkidul. Dalam laga itu, PSIM menang telak 5-1.