Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bintang Hollywood pemeran gladiator ini dimintai tolong untuk menyelamatkan Leeds United. Russell Crowe, bintang film Gladiator, dalam jawabannya di Twitter, Crowe mengindikasikan bahwa dia mempertimbangkan untuk membeli klub yang berlaga di divisi Championship tersebut.
Aktor yang juga membintangi film Beautiful Mind ini meminta pendapat kepada 1,6 juta pengikutnya di Twitter apakah membeli Leeds adalah ide yang baik. Selain dikenal sebagai penggemar rugbi, Crowe memang telah lama menjadi pendukung setia Leeds.
Sementara ini, klub yang melahirkan generasi bintang seperti Harry Kewell itu dimiliki oleh Eleonora Sport Limited, tapi pemiliknya telah menjual sahamnya. Belum lagi Massimo Cellino, si pemilik, telah diskorsing oleh FA dari mengelola klub sepak bola. Dia telah menyatakan tak akan kembali menangani Leeds saat hukumannya berakhir pada 10 April 2015.
Crowe saat ini adalah pemilik sebagian saham klub rugbi South Sydney Rabbitohs.
Menurut BBC Sport, aktor kelahiran Selandia Baru itu mempertimbangkan membeli klub jika dia didekati dan mendapat dukungan dari fan.
“@Samwild90: @russellcrowe please buy leeds. In need of help!!” Anybody else think this is a good idea?
— Russell Crowe (@russellcrowe) February 25, 2015