Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mesut Ozil, Pelari Terjauh di Arsenal

By Aning Jati - Jumat, 6 Maret 2015 | 18:35 WIB
Mesut Ozil, pelari di Arsenal sejak 1 Februari (Laurence Griffith/Getty Images)

Penampilan Mesut Ozil sejak sembuh dari cedera dan kembali ke lapangan patut diacungi jempol. Setidaknya, menurut The Telegraph, Ozil merupakan penggawa The Gunners yang daya jelajah larinya paling besar selama Februari lalu.

Ozil yang absen sejak awal Oktober lalu, mulai tampil lagi sejak laga kontra Aston Villa (1/2). Semenjak itu Ozil tercatat berlari sepanjang 63,24 kilometer.

Catatan itu menjadikan Ozil sebagai pemain yang paling sering berlari di Arsenal. Secara khusus, kala Arsenal kalah 1-3 dari AS Monaco di leg pertama babak 16 besar Liga Champion (26/2), gelandang sayap asal Jerman itu berlari sejauh 11,38 kilometer. Sementara saat mengalahkan Everton 2-0 (1/3), Ozil berlari sejauh 11,61 kilometer.

Bila dirata-rata, semenjak kembali ke lapangan pada 1 Februari, Ozil melahap 10,84 kilometer per pertandingan. Catatan itu bahkan lebih tinggi dari periode sebelum cedera, Agustus-Oktober, dengan 10,48 kilometer.

Ozil memang tak pernah absen diturunkan Arsene Wenger semenjak pertandingan versus Aston Villa. Total delapan pertandingan dijalaninya sejak itu, baik di EPL, Piala FA, maupun Liga Champion.

Ada di peringkat kedua pemain yang paling sering berlari di Arsenal adalah Santi Carzola dengan catatan 62,97 kilometer. Kemudian secara berturut-turut ada pula Francis Coquelin (60,88 kilometer), Hector Bellerin (53,88 kilometer), dan Oliver Giroud (53,69 kilometer).

Usaha yang dilakukan Ozil untuk mengembalikan performanya seperti semula memang pantas mendapat kredit positif. Catatan 63,24 kilometer yang diukirnya itu membuat Ozil berada di posisi ke-23 pemain yang paling sering berlari berlari di Premier League sejak 1 Februari.

Bila sudah begini, kritikan fan dan pengamat yang menganggap gaya bermain Ozil tak menarik dan menilainya sebagai pemain malas, mungkin sudah tak pas lagi.