Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pejabat Senior Pemerintah Italia Kecam Sacchi

By Aning Jati - Rabu, 18 Februari 2015 | 08:46 WIB
Penyataan kontroversial Arrigo Sacchi mengundang kecaman. (Claudio Villa/Getty Images)

Pernyataan kontroversial yang diucapkan legenda AC Milan, Arrigo Sachi, mulai menuai kecaman. Salah satu yang bereaksi dengan pernyataan bernada rasial itu adalah Graziano Delrio

Delrio diketahui merupakan seorang pejabat senior pemerintah Italia. Ia juga merupakan Sekretaris Perdana Menteri Italia saat ini, Matteo Renzi, secara khusus yang membawahi bidang keolahragaan di dewan kementerian Italia.

Delrio menyebut pernyataan Sacchi sebagai kesalahan besar.

"Sekarang ini banyak pemain muda, yang merupakan warga negara Italia sejak lahir maupun karena pemberian karena mereka dilahirkan dan dibesarkan di Italia, meski sejarah orang tua mereka berasal dari luar negeri," ujar Delrio.

"Mereka bagian dari generasi muda, yang berangkat ke sekolah, bermain sepak bola dan olah raga lain. Warna kulit dipastikan tidak akan jadi tema di mana kami harus mulai merevitalisasi sistem pembinaan usia muda," imbuhnya.

Sacchi, mantan pelatih AC Milan dan timnas Italia, belum lama ini berujar terlalu banyak pemain muda berkulit hitam berada di kompetisi U-20 Italia dan bahwa sekarang Italia tak lagi memiliki martabat atau harga diri karena kondisi itu.