Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
23, Rasyid Bakri dan Agung Prasetyo, akhirnya boleh bernafas lega. Keduanya dinyatakan lolos tes medis lanjutan dan tinggal menunggu panggilan teken kontrak dari manajemen.
"Mudah-mudahan besok sudah ada kejelasan kontrak," ujar Rasyid usai latihan rutin PSM di Lapangan Kodam Wirabuana, Selasa (17/2).
Kontrak Rasyid dan Agung dipending karena manajemen masih menunggu laporan hasil tes medis lanjutan. "Draf kontrak buat mereka sudah kami siapkan. Tapi, sesuai aturan dari PSSI, kami harus lampirkan data medis setiap pemain," ujar Sumirlan, Direktur Teknik PSM.
Menurut Sumirlan secara teknis kedua pemain ini sangat dibutuhkan oleh PSM. Begitu pun dengan Rasul Zainuddin dan Kaharuddin Salam, yang juga menjalani tes medis lanjutan.
"Alhamdulilah semua pemain rekomendasi Alfred Riedl lolos," ungkap Sumirlan. Eks kapten PSM ini menambahkan manajemen tengah menunggu negosiasi harga dengan agen Nemanja Vucicevic.