Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jose Mourinho memastikan Cesc Fabregas akan bermain di pertandingan tengah pekan Premier League melawan Everton, Kamis (12/2). The Special One yakin Fabregas sudah tidak lagi berisiko usai pulih dari cedera otot paha.
Cesc Fabregas melewati dua pertandingan terakhir Chelsea melawan Manchester City dan Aston Villa. Gelandang tim nasional Spanyol itu mengalami cedera di saat The Blues mengalahkan Liverpool di laga leg II semifinal Piala Liga pada awal Februari.
Sebenarnya Fabregas sudah memungkinkan bermain saat Chelsea memetik kemenangan 2-1 di Villa Park. Namun, Mourinho memilih untuk tidak memainkannya guna menghindari risiko yang tak diinginkan.
"Saya rasa Fabregas akan bermain melawan Everton karena di laga kontra Aston Villa ia belum siap bermain. Saya tidak ingin mengambil risiko dua pemain di saat bersamaan karena Willian mengalami masalah kecil dari pertandingan sebelumnya dan juga berisiko. Memainkan dua pemain yang berisiko adalah sebuah perjudian besar," kata Mourinho.
"Kami tidak kehilangan Cesc melawan Aston Villa karena Ramires sudah kembali dan menampilkan performa terbaiknya. Ia tampil hebat melawan Liverpool, Manchester City, dan Aston Villa," ujar dia.