Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keunggulan Tujuh Poin Tak Berarti Buat Mourinho

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 8 Februari 2015 | 09:34 WIB
Jose Mourinho (Getty Images)

24. Saat ini The Blues unggul tujuh poin atas pesaing terdekat, Manchester City di puncak klasemen. Kendati demikian, The Special One berusaha bersikap tenang menyikapi peluang timnya memenangi perebutan gelar musim ini.

Chelsea berhasil memetik kemenangan 2-1 atas Aston Villa, Sabtu (7/2). Sementara itu, Manchester City ditahan imbang Hull City 1-1 di Etihad Stadium.

Hasil tersebut menjadikan kedua tim papan atas Premier League tersebut berselisih tujuh poin. Akan tetapi, bagi Jose Mourinho keunggulan tersebut tidak berarti apa-apa.

"Di negara lain saya akan mengatakan itu fantastis, di negara ini buat saya itu bukan apa-apa. Setiap pertandingan itu sulit, apapun bisa terjadi. Tujuh poin tetaplah tujuh poin karena masih ada 14 pertandingan tersisa. Masih ada 42 poin yang belum dimainkan, kami hanya unggul tujuh. Saya rasa ini bukan apa-apa," ujar Mourinho.

"Saat Anda berada di puncak, Anda tidak membutuhkan tim lain kehilangan poin. Jika mereka kalah, itu bagus namun kami harus fokus pada diri sendiri. Jika kami menang di pertandingan berikutnya kami memiliki keunggulan tujuh poin di 13 pertandingan tersisa," ujar dia.