Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menjamu AZ, Ajax Amsterdam Dihantui Catatan Buruk

By Indra Citra Sena - Jumat, 6 Februari 2015 | 00:10 WIB
Davy Klaassen, berharap PSV terpeleset di sisa kompetisi. (Getty Images)

Ajax Amsterdam terus mengalami rintangan berat dalam upaya mengejar perolehan poin PSV Eindhoven di puncak klasemen sementara Eredivisie 2014/15.

Berselang empat hari setelah menelan kekalahan 0-1 dari Vitesse Arnhem, klub berjulukan De Godenzonen alias Anak-anak Dewa itu harus meladeni perlawanan AZ Alkmaar di Amsterdam Arena, Kamis (5/2).

AZ memiliki potensi besar untuk menggagalkan keinginan para pemain Ajax mengantongi tiga poin di kandang sendiri. Menilik dari statistik di situs Who Scored, tim tamu hanya pernah sekali menelan kekalahan dalam lima lawatan terakhir ke Amsterdam Arena.

Satu-satunya hasil negatif terjadi pada musim lalu saat dihantam 0-4, 23 Februari 2014. Sisanya, AZ mampu membukukan dua kemenangan dan dua kali imbang. 

Situasi di atas menimbulkan kekhawatiran di benak para penggawa Ajax, salah satunya Davy Klaassen. Gelandang tim nasional Belanda itu merasa pesimistis timnya sanggup menuai kemenangan bila belum bisa memperbaiki kualitas permainan.

“Sewaktu dikalahkan Vitesse, kami bermain seperti tim amatir. Kami tak akan bisa menang jika terus-terusan begini,” kata Klaassen seperti dilansir Fox Sports.

“Kami wajib berupaya membenahi penampilan di laga berikutnya. Hanya itulah yang bisa kami lakukan sekarang. Selebihnya, kami berharap PSV terpeleset sehingga jarak poin dapat menipis,” ujar pemain berusia 21 tahun itu.