Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Legenda Arsenal, Robert Pires, ikut ambil bagian dalam terciptanya rekor baru di Indonesia.
Sejak Jumat (23/1), Pires berada di Tanah Air dalam kapasitas sebagai duta Arsenal. Pria Prancis berusia 41 tahun itu membuka acara bertajuk Arsenal Football Marathon yang bertempat di International Sports Club of Indonesia (ISCI), Jakarta, Sabtu (24/1).
"Arsenal Football Marathon adalah acara penting yang bertujuan untuk memecahkan rekor di Indonesia. Kami juga memberikan donasi berupa uang dan bola sepak bagi anak-anak melalui yayasan Save the Children," ujar Pires kepada Bolanews.
Arsenal Football Marathon diikuti oleh 770 partisipan. Acara ini berhasil mendapat pengakuan MURI (Museum Rekor Indonesia) untuk kategori “Bermain Bola Secara Estafet dengan Waktu Terlama”. AFM dimulai pada pukul 8.15 dan selesai pada 17.18 WIB. Catatan waktu persisnya adalah 9 jam, 3 menit, dan 39 detik.