Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 dari PSM di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (5/2).
Liestiadi mengungkapkan hasil yang dicatatkan di partai uji coba itu sudah maksimal.
"Kerja sama tim semakin membaik, sayang penyelesaian akhir lini depan belum memuaskan," ujar eks pelatih Persiba Balikpapan itu.
Liestiadi menyorot kinerja duet Suheri Daud-Diego Gama (Brasil) yang dinilainya belum padu. "Beruntung, saya masih punya waktu untuk mengembalikan ketajaman mereka," katanya.
Pada laga uji coba sebelumnya, Sabtu (31/1), Gresik United menekuk Perseru 2-1.
Liestiadi juga tidak mempermasalahkan kinerja lini belakang yang kebobolan dua gol di babak pertama. "Saya sengaja menurunkan pemain lapis kedua di babak pertama untuk menambah jam terbang mereka," paparnya.
Permainan Gresik United lebih agresif di babak kedua setelah pemain pilar seperti Bima Sakti, Zaza Secevic, Diego Gama, dan Sohei Matsunaga tampil. Menurut Liestadi, ia masih menunggu perkembangan sejumlah pilar lain yang saat ini cedera, seperti Agus Nova, Lambastian, Romi Agustian, dan Supriyono.
"Saya berharap mereka sudah bisa tampil saat beruji coba dengan Persela di Lamongan, Sabtu (7/2)," jelas Liestadi.