Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelicans Hentikan 19 Kemenangan Beruntun Hawks

By Ade Jayadireja - Selasa, 3 Februari 2015 | 11:17 WIB
New Orleans Pelicans vs Atlanta Hawks (Getty Images)

100 di kandang New Orleans Pelicans dalam partai lanjutan NBA 2014/15, Selasa (3/2) WIB.

Semangat pasukan Pelicans berlipat berkat bermain di kandang sendiri, Smoothie King Center. Kekuatan mereka pun bertambah dengan kembalinya Anthony Davis.

Pelicans langsung tancap gas. Usai merebut kuarter pertama lewat skor 32-22, tim tuan rumah menutup kuarter kedua dengan unggul 13 poin (55-42).

Di kuarter ketiga, Pelicans tak memberikan kesempatan bagi Hawks untuk bangkit. Mereka terus menekan sang lawan sampai akhirnya menutup kuarter ini dengan kedudukan 88-74.

Sementara di kuarter keempat, Pelicans menambah 27 poin. Hawks membuat 26 poin.

Davis mencatatkan 29 poin dalam laga comeback-nya. Eric Gordon menambah 20 poin.

Di kubu Hawks, angka tertinggi dicetak oleh Jeff Teague dengan 21 poin. Paul Millsap membuat 15 poin.