Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jerman Menang, Sebastian Rudy Merasa Sempurna

By Ade Jayadireja - Senin, 8 September 2014 | 10:12 WIB
Sebastian Rudy (Getty Images)

1 atas Skotlandia di partai perdana Kualifikasi Piala Eropa 2016, Senin (8/9) dini hari WIB. Ia mencicipi posisi sebagai bek kanan.

Rudy sejatinya adalah seorang gelandang. Namun, dalam laga kontra Skotlandia, pelatih Joachim Loew menempatkan pemain 1899 Hoffenheim itu di sisi kanan pertahanan Jerman.

"Saya pikir performa saya bagus mengingat bahwa saya tidak bermain sebagai bek kanan untuk waktu yang lama," tutur Rudy seperti dikutip laman resmi UEFA.

Kemenangan atas Skotlandia mengantarkan Jerman ke posisi ketiga klasemen Grup D. Mereka berada di bawah Polandia dan Republik Irlandia.