Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persip Mulai Panasi Mesin Perang

By Aning Jati - Minggu, 11 Januari 2015 | 17:09 WIB
Persip bersiap secara serius demi hasil lebih baik di Divisi Utama 2015. (Gatot Susetyo/Bolanews)

Nyaris terdegradasi musim lalu membuat manajemen Persip Pekalongan serius membangun skuat tangguh di pentas Divisi Utama 2015.

Saat sejumlah kontestan lain masih vakum karena menunggu kepastian jadwal dari PT LI, Persip mulai memanasi mesin perangnya.

Pada Sabtu (10/1), Laskar Kalong, sebutan Persip, mengalahkan Putra Batik 2-1 pada uji coba di Stadion Kota Batik, Pekalongan.

"Pertandingan ini uji coba pertama kali dalam rangkaian persiapan Divisi Utama 2015. Kami tak mencari hasil akhir, tapi ingin melihat kemampuan tim baru di bawah asuhan Gatot Barnowo. Apalagi, ada beberapa pemain yang seleksi. Kami harus bersiap lebih dini agar punya tim tangguh. Kompetisi mendatang sangat berat karena jumlah tim yang degradasi cukup banyak,” tutur A’am Ichwan, Manajer Persip kepada BOLANEWS.

Keseriusan Persip tampak dari rekrutmen Gatot Barnowo yang musim lalu sukses membawa PSCS ke putaran 8 besar. Beberapa pemain eks PSCS diboyong ke Pekalongan.

"Hasil akhir lumayan bagus untuk tim yang masih baru terbentuk. Tetapi, banyak kelemahan yang harus disempurnakan bila Persip ingin bersaing ketat di kompetisi nanti," ujar Gatot.