Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ancelotti: Saya Akan Singkirkan Pemain Egois

By Verdi Hendrawan - Minggu, 11 Januari 2015 | 14:34 WIB
Gareth Bale (kanan) dipandang tidak egis oleh Ancelotti. (Stu Forster/Getty Images)

0 atas Espanyol. Meskipun pemain asal Wales itu dipandang oleh para fan bermain egois dalam beberapa pertandingan terakhir.

Di laga kontra Espanyol, Bale pun kembali menunjukkan sikap egoisnya kala gagal menaklukkan kiper Kiko Casilla dalam posisi satu lawan satu. Padahal Cristiano Ronaldo saat itu tengah berdiri bebas dan siap meyambut umpan.

Menanggapi hal ini, Ancelotti tidak menyalahkan keputusan Bale yang mencoba untuk mencetak gol dalam kesempatan tersebut. Namun, manajer berusia 55 tahun itu menegaskan akan menyingkirkan para pemainnya yang tampil egois.

"Bale bermain sangat baik. Dia mencetak gol dan menjadi bintang dalam gol pertama. Para fan memintanya untuk memberikan bola kepada Cristiano, namun ia ingin mencetak gol," kata Ancelotti.

"Altruisme (mengutamakan kepentingan bersama) sangat penting dan jika ada pemain yang egois, maka kami akan menyortir mereka. Para fan menuntut banyak dari para pemain hebat ini dan Bale adalah salah satu dari mereka."