Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Habiskan Liburan di Atas Motokros

By Tulus Muliawan - Rabu, 14 Januari 2015 | 17:30 WIB
Marc Marquez, terus latihan saat liburan. (Mirco Lazzarri gp/Instagram)

Ajang balap MotoGP tengah dalam masa rehat. Sejumlah pebalap menghabiskan waktu untuk beristirahat, sebagian lainnya memanfaatkan jeda kompetisi untuk berlibur.

Hal unik dilakukan Marc Marquez untuk menghabiskan masa liburannya. Berbeda dari para pebalap lainnya, ia memaksimalkan waktu istirahat untuk berlatih motokros.

Sejak awal Desember lalu, Marquez rutin berlatih motokros di sejumlah tempat di Spanyol. Ini menjadi bukti betapa besar upaya Marquez untuk kembali menjadi juara di tahun 2015.

Bagi sebagaian pebalap, berlatih dengan menggunakan motokros menimbulkan banyak manfaat. Selain untuk menyegarkan pikiran, motokros bisa meningkatkan skill balap.

Lewat motokros, para pebalap menumbuhkan kembali feeling balapan mereka. Motokros juga digunakan untuk meningkatkan keseimbangan badan dan ketahanan tubuh.

Awal Desember lalu, Marquez juga berhasil menjadi kampiun di ajang Superprestigio DTX. Ajang ini mirip dengan motokros, melintas di dirt track dan menggunakan motor tril.