Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Lebih Berani di 2014

By Indra Citra Sena - Rabu, 31 Desember 2014 | 00:05 WIB
Isco, sosok tangguh di lini sentral Real Madrid. (Lars Baron/Getty Images)

Real Madrid mengalami kesuksesan pada 2014. Empat gelar bergengsi, yakni Copa del Rey, Liga Champion, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub, plus rekor 22 kemenangan beruntun menjadi torehan spesial Los Blancos hingga pengujung tahun.

Berbagai catatan mentereng di atas diperoleh Madrid berkat perubahan gaya bermain yang terbilang radikal. Pelatih Carlo Ancelotti mampu menanamkan mentalitas baru ke dalam diri setiap pemain.

Cristiano Ronaldo dkk. kini lebih berani bertarung merebut bola dari kaki pemain lawan. Punggawa Los Blancos, terutama di lini sentral, tak lagi berdiam diri ketika lawan mencuri bola dari kaki mereka. Sebisa mungkin, para gelandang bakal berusaha mengambil kembali bola.

Terkait hal ini, nama Isco patut digarisbawahi. Berdasarkan laporan Marca, pemain berusia 22 tahun itu telah 46 kali merebut bola dari kaki lawan di musim ini. Dia rata-rata melakukannya setiap 18 menit dalam satu pertandingan.

Di lini pertahanan, kontribusi duet Sergio Ramos-Pepe semakin besar. Pasangan ini kian garang menghalau serangan musuh. Keduanya tercatat sudah lebih dari seratus kali memenangi duel perebutan bola di La Liga 2014/15.