Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korsel Tim Pertama Lolos ke Delapan Besar

By Tulus Muliawan - Selasa, 13 Januari 2015 | 16:00 WIB
Korsel sukses melewati hadangan Kuwait dan lolos ke babak 8 besar. (Stefan Postles/Getty Images)

0, Selasa (13/1). Korsel lolos karena telah mengoleksi dua kemenangan.

Gol tunggal di laga ini tercipta pada menit ke-36 lewat sundulan Nam Tae-hee. Meski mendapat banyak peluang untuk menambah gol, Korsel tak sanggup memanfaatkannya dengan baik.

Sejak pertandingan dimulai, Korsel terus mendominasi permainan. Mereka mencatatkan 50.8 persen penguasaan bola, berbanding 49.2 persen yang dicatatkan Kuwait.

Meski kalah, Kuwait tampil bagus sepanjang pertandingan. Mereka tak kalah agresif dari Korsel. Mereka mampu mendapat tiga kali sepak pojok dan memenangi seluruh duel di lapangan.

Skor 1-0 tak berubah hingga laga berakhir. Kemenangan ini membuat Korsel tampil sebagai juara Grup A dengan nilai enam. Pada laga perdana, Korsel sukses menekuk Oman dengan skor yang sama, 1-0.