Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema Cronus tidak akan menurunkan kiper utamanya, Kurnia Meiga Hermansyah, dalam turnamen pramusim pertama Trofeo Persija, Minggu (11/1).
Penyebabnya, kiper 24 tahun itu diharuskan istirahat dan terapi satu pekan untuk memulihkan cedera engkel kanan. Cedera itu merupakan masalah lama yang dialami Meiga sejak pertengahan 2014. Saat pramusim, Arema tidak ingin menguras tenaga Meiga.
"Sayang kalau memainkan Meiga sekarang karena dia belum dalam kondisi 100 persen," kata pelatih kiper Arema, Alan Haviluddin.
Ketika rombongan Arema berangkat dari Malang ke Jakarta tadi pagi (9/1), Meiga sudah tak terlihat karena dia lebih dulu berangkat ke Jakarta pada akhir pemusatan latihan di Batu, Rabu (7/1).
"Dia berobat dulu di Jakarta. Tapi, nanti tetap gabung tim waktu persiapan Trofeo," imbuh Alan.
Rencananya, kiper utama timnas senior Indonesia itu baru tampil lagi dalam ajang SCTV Cup, 17-27 Januari.
Sedangkan untuk pengganti Meiga dalam Trofeo Persija, sudah ada dua kiper gaek I Made Wardana dan Achmad Kurniawan. Dua pemain itu akan diturunkan bergantian karena Arema behadapan dengan dua tim, Persija Jakarta dan Sriwijaya FC.
"Tidak masalah meski tanpa Meiga dalam pramusim karena kiper lain punya jam terbang yang bagus juga," tegas mantan pelatih kiper Persipura ini.