Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 pada menit 74, The Citizen harus pulang dengan satu poin karena Everton mampu menyamakan kedudukan pada menit 79.
Bagi Manajer City, Manuel Pellegrini, hasil imbang ini sungguh mengecewakan. Ia menilai anak asuhnya terlalu banyak membuang peluang sehingga gagal mencetak gol tambahan.
"Saya tidak cukup puas dengan hasil ini. Kami punya tiga sampai empat peluang dalam 25 menit pertama. Tapi kami tidak bisa menyelesaikannya dengan baik," ujar Pellegrini.
"Sejak awal saya sudah yakin pertandingan ini akan berlangsung ketat. Everton punya pemain-pemain hebat. Saya rasa bermain imbang adalah hal yang wajar," kata Pellegrini.
Minimnya kontribusi lini depan The Citizen dianggap sebagai salah satu faktor yang membuat City gagal menang. Gol juga datang dari aksi Fernandinho, yang banyak beraksi di lini tengah.
Hasil imbang ini membuat jarak dengan Chelsea semakin melebar. City berada di posisi kedua dengan 40 poin, sedangkan Chelsea masih kokoh di puncak dengan 42 poin.