Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Piala Asia 2015 akan mulai digelar pada Jumat (9/1) di Australia. Turnamen empat tahunan ini akan berlangsung selama empat pekan lebih dan berakhir pada 31 Januari mendatang.
Segala persiapan telah dilakukan berbagai pihak. Mulai dari tim-tim yang akan bertarung sampai panitia penyelenggara.
Untuk membuat kompetisi semakin semarak, FIFA menghadirkan poling khusus soal negara mana yang akan menjadi juara.
Berdasarkan hasil poling yang dihimpun sampai Kamis (8/1), Korea Selatan muncul sebagai kandidat terkuat juara Piala Asia.
Korsel mengumpulkan total perolehan 62,78 persen. Sedangkan posisi kedua ditempati Jepang dengan total 19,44 persen.
Selain Korsel dan Jepang, ada empat negara Timur Tengah yang menjadi kandidat juara. Mereka adalah Arab Saudi, Kuwait, Iran, dan Irak.
Berikut hasil poling kandidat kuat juara Piala Asia 2015:
1. Korsel 62,78%
2. Jepang 19,44%
3. Iran 13.89%