Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristian Rodriguez Semakin Dekat ke Sunderland

By Aning Jati - Minggu, 27 Juli 2014 | 19:09 WIB
Cristian Rodriguez (Jamie Squire/Getty Images)

Gelandang Cristian Rodriguez kini dikabarkan semakin depat bergabung ke Sunderland. Pasalnya di Atletico Madrid, pemain asal Uruguay itu gagal mendapatkan tepat di tim utama Diego Simeone.

Pada musim 2013/14, Rodriguez hanya bermain sebanyak 20 kali yang 18 di antaranya sebagai ia lakoni sebagai pemain pengganti di La Liga. Hal ini lah yang membuat pemain berusia 28 tahun itu merasa frustrasi berada di Vicente Calderon.

Seperti yang dikabarkan oleh Marca melaporkan bahwa Rodriguez saat ini tengah mencari tim baru demi mendapatkan kesempatan untuk bermain secara teratur. Agen pemain yang akrab disapa Cebolla itu pun kini dikabarkan telah berada di London untuk menyelesaikan kepindahannya ke Sunderland.

Hal ini pun dibenarkan oleh manajer Gustavo Poyet. Manajer yang juga berasal dari Uruguay itu pun mengaku sangat tertarik kepada Rodriguez dan siap memberikan apa yang selama ini diraci oleh Cebolla.

"Dia merasa putus asa untuk berada di klub di mana ia bisa bermain pada setiap pekannya. Ada banyak hal positif dan sesuatu yang ingin dicapai dalam sebuah kesepakatan ketika pemain seperti dia bisa kami dapatkan," kata Poyet dikutip dari Marca.