Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid yang dikabarkan akan segera memiliki gelandang Marco Asensio beberapa hari lalu, kini harus bersabar. Pasalnya Real Mallorca sebagai pemilik pemain berusia 18 tahun itu menunda transfer ini.
Para pemegang saham Mallorca memutuskan untuk menunda untuk menentukan penjualan Marco Asensio ke Real Madrid. Hal ini dikarenakan mereka tidak memiliki cukup waktu untuk berunding dan mempertimbangkan masalah ini.
Keputusan ini gagal tercipta di jajaran direksi Mallorca karena Presiden Klub, Biel Cerda, meninggalkan pertemuan setelah berlangsung selama tiga jam. Hal ini membuat keputusan tersebut belum bisa diambil dalam waktu dekat.
Direktur Sepak Bola Mallorca, Miguel Angel Nadal, mengaku kecewa dengan kejadian tersebut dan meminta maaf kepada Real Madrid. "Kami tidak memiliki cukup waktu. Saya tidak bisa mengikuti rapat bersama dewan direksi, karena mereka terus berdiskusi mengenai keuangan klub," kata Nadal kepada Marca.
"Marco harus bisa memiliki masa depannya yang telah diputuskan, jadi saya meminta maaf padanya karena harus menunggu keputusan. Saya yakin bahwa hal ini bisa segera kami lewati."
"Real Madrid kini sedang menunggu jawaban, jadi saya juga harus meminta maaf kepada mereka karena kami tidak memiliki jawaban, meskipun saya bukan pihak yang bisa disalahkan. Jika bukan karena Mallorca, saya tidak akan melakukan hal ini."