Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nico Rosberg Ingin Seperti Jerman di Piala Dunia

By Tulus Muliawan - Minggu, 20 Juli 2014 | 13:00 WIB
Nico Rosberg, siap menang di Hockenheim. (Getty Images)

Nico Rosberg semakin dekat dengan ambisinya menjadi juara GP Jerman setelah tampil meyakinkan dalam sesi persiapan. Selain memenangi sesi FP1 dan FP3, Rosberg juga mencatatkan waktu terbaik dan akan mengawali balapan dari posisi terdepan.

Sebelum GP Jerman dimulai, Rosberg menyatakan bahwa ia punya niat untuk melanjutkan keberhasilan Jerman di Piala Dunia Brasil 2014 dengan memenangi balapan di kandang sendiri.

Bahkan, untuk menularkan semangat keberhasilan Jerman, ia sempat memasang miniatur trofi Piala Dunia di helmnya, meski akhirnya terpaksa dicopot karena ditegur FIFA.

Selain itu, Lewis Hamilton yang selama ini emnjadi pesaing utama Rosberg tidak mendapatkan posisi yang pas untuk mengawali balapan. Hamilton akan mengawali balapan dari posisi ke-15 setelah mengalami kecelakaan di sesi Q1.

"Saya harap Hamilton bisa bangkit dan kembali bersaing di depan. Sulit untuk membuat prediksi, tapi yang jelas saya akan fokus pada diri saya sendiri," kata Rosberg.

Hingga seri kesembilan, Rosberg masih memimpin klasemen dengan 165 poin. Sejauh ini, Rosberg sukses memenangi tiga balapan dan lima kali naiki podium di posisi kedua.