Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pacific Caesar Surabaya dalam Speedy NBL Indonesia terus mengalami degradasi peringkat dari musim ke musim. Finis kesembilan pada musim pertamanya (2011-2012), posisi Pacific konsisten turun satu peringkat dalam dua musim berikutnya.
Kedatangan pelatih asal Filipina, Arturo Lozada Christobal musim 2014-2015 diharapkan menghentikan tren negatif Pacific itu. Pelatih asal Filipina tersebut memang bukan sosok yang asing bagi Pacific. Coach Bai, sapaan akrabnya, adalah pelatih Pacific pada 2011-2012.
Kontrak Coach Bai hanya setahun waktu itu sebab pelatih yang genap berusia 56 tahun pada 24 November mendapat tawaran jabatan sebagai commissioner liga basket mahasiswa di Filipina. Sekarang, coach Bai dikontrak selama tiga tahun.
"Kenapa saya memutuskan kembali? Sebab, pemilik klub ini (Pacific) sangat serius menginginkan saya kembali melatih timnya. Saya merasa tertantang," jelas Coach Bai.
Ya, warna Filipina dari Surabaya sudah hadir lagi.