Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Vietnam bertekad menunjukkan determinasi jadi yang terbaik di gelaran AFF tahun ini.
Sebagai salah satu tuan rumah di fase penyisihan, Vietnam menargetkan jadi juara AFF 2014 dengan memanfaatkan dukungan fan untuk mendulang poin maksimal di penyisihan Grup A.
Satu hari sebelum pertandingan, mayoritas tim biasanya hanya melakukan uji lapangan yang diisi dengan latihan ringan yang bertujuan menjaga fisik dan stamina serta beradaptasi singkat dengan kondisi lapangan tempat pertandingan dimainkan.
Namun, hal itu tak dilakukan Vietnam. Pelatih Vietnam, Toshiya Miura, justru terlihat masih menggeber anak asuhannya dengan latihan berat.
Latihan yang digelar di Stadion My Dinh itu berjalan cukup serius. Pelatih asal Jepang itu tak segan menghardik pemainnya. Awak media yang meliput jalannya latihan pun tak luput kena semprot.
Miura ngamuk gara-gara media massa dari berbagai negara, terutama dari negara pesaing di Grup A, dengan bebas bisa mengabadikan dan memantau sesi latihan terakhir itu.
Seluruh jurnalis termasuk BOLANEWS setelah 15 menit berada dalam stadion kemudian diminta untuk tidak lagi mengambil foto dan pergi jauh-jauh alias keluar dari stadion.
*Laporan Erwin Fitriansyah dan Arief Bagus Prasetiyo dari Hanoi, Vietnam.