Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Roberto Mancini dihadapkan pada tugas berat setelah resmi ditunjuk menggantikan Walter Mazzarri sebagai pelatih Internazionale Milan. Pelatih 49 tahun itu berjanji akan bergerak cepat untuk mengembalikan kejayaan Inter.
Pada awal masa kepemimpinan keduanya, Mancini akan langsung berjumpa AC Milan dan AS Roma. Meski sadar tugasnya sangat berat, Mancini akan menghadapinya dengan santai.
"Tidak ada pertandingan yang mudah di Serie A, termasuk laga kontra Milan dan Roma. Mengawali era kepelatihan dengan berjumpa Milan dan Roma sangat berat buat saya," tutur Mancini.
"Saya mempersiapkan para pemain dengan membangun kekuatan fisik dan psikis. Saya butuh waktu untuk membangun kekuatan baru. Saya akan bekerja sebaik mungkin," ujar Mancini.
"Untuk mewujudkan tujuan Inter, kami tidak punya deadline. Tapi saya berjanji akan bekerja secepat mungkin," ucap eks pelatih Manchester City dan Galatasaray tersebut.
Hingga pekan ke-11 Serie A, Inter menempati posisi kesembilan dengan nilai 16. Inter meraih empat kemenangan, imbang empat kali, dan kalah tiga kali.