Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reuni Eks Pelita Jaya di Persiram?

By Aning Jati - Senin, 17 November 2014 | 20:16 WIB
Engelberd Sani dan Egi Melgiansyah saat masih di Arema (Iwan Setiawan)

Reuni Eks Pelita Jaya bisa terjadi di Persiram menyusul tiga nama baru yaitu Joko Sasongko, Gilang Ginarsa, dan Egi Melgiansyah dikabarkan segera merapat di klub asal Raja Ampat itu.

Ketiga nama itu masuk buruan Persiram atas saran salah satu pemainnya, Engelberd Sani, yang juga mantan pemain Pelita musim 2012.

"Saya ajak ke Persiram karena musim ini mereka keluar dari klub masing-masing. Lebih enak gabung lagi karena sudah saling kenal dan tidak terlalu lama adaptasinya," kata Engelberd.

Setelah LSI 2014, kontrak Egi tidak diperpanjang Persija Jakarta. Joko juga tak lagi terikat kontrak dengan Pusam Samarinda. Sedangkan Gilang, tak dipertahankan Arema.

Keempat pemain itu punya kebersamaan yang tinggi. Selain Gilang, mereka juga tercatat sebagai penggawa timnas U-23 SEA Games 2011. Terakhir kali mereka main satu klub di Arema musim 2013.

"Pada 2011 saya diajak Egi gabung ke Pelita Jaya. Sekarang waktunya balas budi menarik Egi dan yang lain ke Persiram," tegas sepupu Boaz Solossa itu.

Namun, dihubungi terpisah, Egi mengaku belum memberikan kepastian bermain di Persiram musim depan karena pertimbangan jarak. Apalagi, kabarnya musim 2015 Persiram memilih homebase di Papua daripada Yogjakarta seperti musim lalu.

"Ada beberapa klub yang menghubungi saya. Tetapi, masih belum saya tentukan mau ke mana," kata Egi.

Hal serupa disampaikan Joko dan Gilang. Jika Persiram masih bermarkas di Yogjakarta, besar kemungkinan keduanya akan bergabung.