Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
12 Premier League, Sabtu (22/11) malam WIB. Terry menilai WBA akan menyulitkan namun yakin The Blues akan melajutkan tren positif di Stamford Bridge.
Chelsea menjamu West Bromwich Albion dengan percaya diri yang tinggi. Sebab, klub asal London Barat itu tercatat sebagai satu-satunya tim yang belum terkalahkan musim ini.
Kini, Chelsea nyaman di puncak klasemen dengan torehan 29 poin. Sementara WBA berada di urutan ke-13 dengan koleksi 13 angka.
"Sekarang kami sudah kembali beraksi. Ketika jeda Internasional datang dan Anda tengah berada dalam momen yang bagus, sangat penting bagi Anda untuk mendapat hasil bagus ketika kembali bermain," kata Terry kepada situs resmi klub.
"Kami akan menghadapi West Brom dalam laga kandang. Mereka bermain imbang dengan kami di Stamford Bridge tahun lalu dan kami tahu mereka akan memberikan perlawanan yang kuat. Namun, kami tengah bermain bagus dan kami akan melanjutkannya." jelas Terry secara percaya diri.