Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Chelsea, Jose Mourinho menilai bahwa timnya pasti akan meraih kekalahan musim ini. Jika hal itu terjadi, Mourinho mengakui bahwa bukan berarti The Blues puas, melainkan karena dalam sepak bola segala sesuatu mungkin terjadi.
Hingga pekan ke-11, Chelsea tercatat sebagai satu-satunya klub yang belum pernah menelan kekalahan. Tak hanya itu, di kompetisi Eropa pun klub asal London Barat itu belum terkalahkan.
Akan tetapi, manajer Jose Mourinho mengungkapkan bahwa andai nanti Chelsea kalah itu bukan berarti mereka sudah puas diri. Hal itu mungkin terjadi karena tim lawan bermain bagus atau merupakan sesuatu yang normal dalam kekalahan.
"Tidak akan ada kepuasan, itu sudah pasti. "Jika kami kalah dalam pertandingan, dan saya percaya itu akan terjadi, namun itu bukan berarti kami puas, itu karena sepak bola adalah sepak bola," kata Mourinho kepada situs resmi klub.
"Melawan Maribor kami kehilangan dua poin, tapi itu bukan karena puas, itu karena sepak bola. Kiper mereka adalah man of the match dan kami kehilangan begitu banyak peluang, tapi tim sudah siap, tim bermain baik, terutama di babak kedua," jelas Mourinho.
"Ketika Anda kehilangan poin di Premier League itu karena lawan lebih baik daripada Anda, bukan karena kami berpuas diri." tegas pria Portugal tersebut.