Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beto Pergi, Arema Incar Pencetak Gol Terbanyak LSI

By Aning Jati - Senin, 10 November 2014 | 12:45 WIB
Emmanuel 'Pacho' Kenmogne (Suci Rahayu/Bolanews)

Arema Cronus kini tengah gencar mendekati beberapa striker usai Liga Super Indonesia 2014 usai. Hal ini dikarenakan oleh kepastian hengkangnya bomber Alberto 'Beto' Gonzalves ke Penang FA.

Kondisi ini membuat manajemen Arena membidik beberapa striker, terutama pencetak gol terbanyak LSI 2014, Emmanuel 'Pacho' Kenmogne. Namun, untuk mendapatkan pemain berusia 34 tahun itu bukan perkara mudah karena Persebaya tentu akan berusaha mempertahankan sumber golnya itu.

Kubu Arema pun belum mau mengkonfirmasi siapa saja yang kini tengah mereka buru. Namun, Pacho masuk ke dalam kriteria yang kini tengah di cari oleh General Manager Arema, Ruddy Widodo, untuk mempersiapkan diri menghadapi musim baru.

"Kami pasti mencari pemain yang memiliki kualitas sama bagus (dengan Beto), dan kalau bisa lebih bagus," tutur Ruddy.

Pacho berhasil menjadi pencetak gol terbanyak di LSI dengan total raihan 25 gol dari 25 penampilan. Namtan pemain Royal Antwerp dan Olimpiakos Nikosia itu dipercaya masih bisa mempertahankan ketajamannya pada musim depan, meski akan berusia 35 tahun.