Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema Akan Potong Nilai Kontrak Semua Pemain Lama

By Verdi Hendrawan - Kamis, 13 November 2014 | 14:44 WIB
Ruddy Widodo (Wearemania)

Kegagalan Arema Cronus untuk memenuhi target menjadi juara Liga Super Indonesia 2014 akan berdampak kepada nilai gaji yang tertera pada kontrak para pemain. Nilai kontrak para pemain lokal Singo Edan dipastikan akanberkurang untuk mengarungi musim kompetisi 2015 mendatang.

Hal ini akan berlaku bagi semua pemain Arema, baik yang memilih untuk bertahan dan juga dipertahankan oleh klub. Hal ini disampaikan oleh General Manager Arema, Ruddy Widodo.

"Hal ini sudah menjadi hukum alam. Karena gagal capai target, tentu ada perubahan soal nilai kontrak. Kami sudah pasti akan pangkas nilai kontrak," kata Ruddy dikutip dari Malang Post.

Ruddy pun menjelaskan bahwa hal ini sudah menjadi keputusan klub. Bila para pemain tidak bisa menerima hal ini, pihak klub tidak bisa berbuat banyak.

"Kalau memang tidak ada titik temu dan pemain ngotot ingin kontrak yang sama, ya kami tidak bisa menahan mereka. Kami akan persilakan mereka mencari klub lain yang mau membayar seperti yang diinginkan pemain. kami tidak keberatan."

Hingga berita ini diturunkan, Arema sudah resmi melepas tiga pemain asingnya, Beto Goncalves, Tierry Gathuessi, dan Gustavo Lopez. Selain itu, tiga pemain lokal juga dikabarkan tidak akan diperpanjang lagi kontraknya oleh manajemen klub.