Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Luis Suarez comeback usai menjalani sanksi dari FIFA pada laga El Clasico (25/10).
Sesudah itu Suarez tampil kala Barca menang 4-2 lewat penalti atas Espanyol di Catalan Super Cup (30/10) dan saat ditumbangkan Celta Vigo 0-1 di Camp Nou, Minggu (2/11).
Terlepas dari hasil yang dicapai Blaugrana di ketiga pertandingan itu, Suarez mengaku paling nyaman bermain di laga menjamu Celta Vigo.
"Menyenangkan buat saya, tapi tidak dengan hasilnya," ujar Suarez soal penampilannya di Camp Nou, Minggu dini hari WIB.
Striker asal Uruguay itu membandingkan dengan penampilannya di El Clasico dan ketika tampil di Catalan Super Cup. "Saya lelah di babak kedua ketika di Bernabeu. Kemudian saat melawan Espanyol, pertandingan itu membantu mengembalikan ritme saya dan di laga melawan Celta saya merasa sangat baik," ujarnya di situs klub.
Soal kekalahan di markas sendiri, penyerang berusia 27 tahun itu menyebut kadang kala sepak bola itu tidak adil. "Ketika bola tak ingin masuk, ya tidak akan masuk. Penjaga gawang jadi kuncinya. Sekarang kami harus fokus menghadapi Ajax. Kami harus tetap percaya diri," katanya.
Suarez pun menyakinkan fan. "Tetaplah bersama kami karena kami adalah orang-orang yang pertama ingin mencoba dan mengubah keadaan ini," tegasnya.