Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
19, Evan Dimas layak menjadi panutan bagi para pesepak bola muda.
Hal ini diungkapkan mantan pemain timnas Yeyen Tumena ketika memberi masukan kepada peserta Biore Mens Face The Challenge "Footbal Heroes" 2014 usai menjalani sesi tes fisik di lapangan Asiop, Minggu (11/5). Pada sesi tersebut, dari 38 peserta yang ada hanya ada satu pemain yang bertahan sampai level 13 dalam tes pengukuran VO2max.
"Evan Dimas bisa mencapai level 24. Seharusnya untuk usia di bawah 23 tahun, idealnya kalian bisa mencapai minimal level 14," ujar Yeyen.
Fisik memang menjadi syarat mutlak bagi pemain sepak bola. Yeyen menambahkan, pemain seperti Evan dengan performa fisik yang baik mampu tampil prima sepanjang pertandingan. Hal itu juga menjadikan pemain memiliki daya jelajah tinggi di lapangan. Begitu juga proses recovery yang lebih cepat.
"Untuk fisik, timnas U-19 layak menjadi contoh. Saya berharap bagi yang ingin serius di sepak bola, berlatih fisik lebih keras lagi," tutupnya.