Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SP U-21 Rekomendasikan Lima Nama ke Tim Senior

By Suryo Wahono - Senin, 20 Oktober 2014 | 22:02 WIB
Pemain Semen Padang U-21, diarak di Kota Padang. (Semen Padang)

21 sukses merebut gelar juara Indonesia Super League U-21 2014. Rekor positif dalam proses meraih titel itu juga ditorehkan tim besutan Delviadri tersebut.

Kabau Sirah Mudo berhasil melakoni 14 pertanding di musim ini tanpa sekalipun merasakan kekalahan. Alhasil, beberapa pilar SP U-21 langsung direkomendasikan untuk berseragam SP senior di ISL 2015.

"Menurut Direktur Teknik Semen Padang, ada beberapa pemain yang harus dicoba di tim senior. Mereka adalah Leo Guntara, Gugum Gumilar, Nerius Alom, Rully Desrian, dan Rahmanudin," ungkap Verry Mulyadi, manajer Semen Padang U-21.

Namun, manajemen kini berharap pemain yang diproyeksikan itu bisa membenahi diri secara mandiri sebelum bergabung dengan para senior.

"Kini kepercayaan mereka sedang tinggi. Apalagi sempat diarak di Kota Padang setelah meraih juara. Hal itu membuat mereka semakin bersemangat," ucap Verry.