Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Massimiliano Allegri menegaskan bahwa Juventus saat ini tidak memiliki masalah dengan Arturo Vidal yang membuat pemain Cili itu tidak bermain kontra AS Roma. Hal ini merupakan keputusan teknis dan tidak ada hubungannya dengan transfer atau sanksi.
Ada sebuah laporan bahwa Vidal dikeluarkan Juventus dari tim utama saat menghadapi Roma sebagai hukuman karena terlambat datang ke sesi pelatihan dan tertangkap basah terlibat perkelahian di sebuah bar beberapa hari sebelumnya.
Hal ini membuat Juventus geram dan memberikan hukuman kepada Vidal karena tindakannya yang tidak disiplin. Bahkan hal ini merembet ke rencana penjualannya ke Manchester United pada bursa transfer Januari 2015.
"Tidak ada sebuah perpecahan dengan Vidal. Satu-satunya alasan dia tidak bermain melawan Roma adalah keputusan teknis. Dia telah memainkan banyak pertandingan, memiliki masalah pada lutut, dan kembali dari membela timnas dengan masalah pada pahanya," kata Allegri.
"Saya ulangi, ini adalah keputusan teknis yang telah saya buat. Tak ada lagi yang perlu untuk dikatakan," tegasnya.